(___The GoLdeN^^FloWer__**BiLLy Tama**) BELAJAR BERSAMA: Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Seluma (RTRW)
Belajar Bersama
bigoes tama:

Rabu, 28 Juli 2010

Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Seluma (RTRW)

Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Seluma (RTRW)

RTRW Kabupaten Seluma memiliki 4 Wilayah Pembangunan, yaitu :

1. Wilayah Pembangunan Seluma A

WP Seluma A dengan pusatnya Cahaya Negeri Sukaraja dengan areal seluas 58.925 ha yang mencakup wilayah-wilayah yang terletak di bagian utara Kabupaten Seluma dan berdekatan dengan Kota Bengkulu.

Kegiatan perekonomian yang menonjol pada WP Seluma A ini berturut-turut adalah : perkebunan (perkebunan besar dan perkebunan rakyat), pertanian lahan basah, dan pertanian lahan kering.

Kegiatan perekonomian yang potensial untuk berkembang adalah : perdagangan dan jasa pertambangan, peternakan, pariwisata, industri pengolahan hasil pertanian dan industri kecil lainnya.


2. Wilayah Pembangunan Seluma B

WP Seluma B seluas 62.894 ha dengan pusatnya Tais yang merupakan perkotaan dengan fungsi utama sebagai ibukota kabupaten. WP Seluma B ini mencakup wilayah kecamatan Seluma, Seluma Barat, Seluma Timur, Seluma Selatan dan Seluma Utara.

Kegiatan perekonomian yang menonjol pada WP Seluma B ini berturut-turut adalah : perkebunan (perkebunan besar dan perkebunan rakyat), pertanian lahan basah, dan pertanian lahan kering.

Kegiatan perekonomian yang potensial untuk berkembang adalah : perdagangan dan jasa pertambangan, peternakan, perikanan (terutama perikanan laut), pariwisata, industri pengolahan hasil pertanian dan industri kecil lainnya.

3. Wilayah Pembangunan Seluma C

WP Seluma C yang luas arealnya 52.475 ha dengan pusatnya Masmambang mencakup wilayah kecamatan Talo, Ulu Talo, Ilir Talo, dan Talo Kecil.

Kegiatan perekonomian yang menonjol pada WP Seluma C ini berturut-turut adalah : perkebunan (perkebunan besar dan perkebunan rakyat), pertanian lahan kering, dan pertanian lahan basah.

Kegiatan perekonomian yang potensial untuk berkembang adalah : perdagangan dan jasa pertambangan, peternakan, perikanan (terutama perikanan laut), pariwisata, industri pengolahan hasil pertanian dan industri kecil lainnya.

4. Wilayah Pembangunan Seluma D

Arealnya WP Seluma D adalah seluas 65.850 ha yang berpusat di Kembang Mumpo mencakup wilayah kecamatan Semidang Alas Maras dan Semidang Alas. Wilayah ini merupakan bagian wilayah yang paling selatan Kabupaten Seluma berbatasan dengan Kabupaten Bengkulu Selatan.

Kegiatan perekonomian yang menonjol pada WP Seluma B ini berturut-turut adalah : perkebunan (perkebunan besar dan perkebunan rakyat), pertanian lahan basah, dan pertanian lahan kering.

Kegiatan perekonomian yang potensial untuk berkembang adalah : perdagangan dan jasa pertambangan, peternakan, perikanan (terutama perikanan laut), pariwisata, industri pengolahan hasil pertanian dan industri kecil lainnya.


BAPPEDA Kabupaten Seluma
Jl. Soekarno-Hatta Pematang Aur
Tais - Seluma - Bengkulu
Telp. (0736) 91101 - Fax. (0736) 91101

1 komentar:

Komentar Sahabat Sangat Berarti Bagi Blog ini
Mohon cantumkan url blog/twitter/Open ID/facebook sahabat
Please...Tinggalkan Komentar Sahabat dan
Beri Tanda di salah satu pilihan pendapat

Terima Kasih Atas Kunjungannya

Jika Sahabat MErasa SUka dGn BloG ini

AddThis

Bookmark and Share

ASR

Search Engine

Postingan Terpopuler

BERBAGI UNTUK SAHABAT

Jika sahabat ingin Punya Web...klik disini Jika sahabat ingin Punya Blog... klik disini